Posts

Showing posts from June, 2015

Pembatas buku dari kain flanel

Image
PEMBATAS BUKU DARI KAIN FLANEL Bahan : - kain flanel - gunting - benang dan jarum - pita 1/2cm Cara buat :  1. Gunting kain flanel ukuran persegi 13 x 3cm sebanyak 2 lembar untuk satu pembatas buku. Jangan lupa juga gambar untuk lebih manis. 2. Tempel aplikasi gambar dikain flanel. Kemudian jahit feston keliling kain flanelnya mulai dari atas. Sisakan sedikit kain flanel yang belum dijahit untuk pita. 3. Berikan pita kecil panjang 13cm. Ikat ujung pita. Masukkan kedalam kain flanel. 4. Jahit kain yang belum dijahit tadi untuk pita. Matikan jahitannya. 5. Alhamdulillah selesai cara buat pembatas bukunya. InsyaAllah bermanfaat 😊

Dompet tisu dari kain flanel

Image
DOMPET TISU DARI KAIN FLANEL Bahan : - kain flanel - jarum dan benang - gunting Cara buat : 1. Gunting pola kain persegi ukuran 18 x 12cm. 2. Jahit feston kedua lebar kain ukuran 12cm nya. 3. Lipat kedalam kain yang telah dijahit feston. 4. Jahit sisi yang belum dijahit feston. Kedua sisinya. 5. Untuk penutupnya gunting lingkaran diameter 5cm. Buat juga gambarnya. 6. Jahit feston sekelilingnya. 7. Jahit atau tempel di salah satu sisi bagian atas dompet tisu. 8. Tempel gambarnya pada lingkaran. 9. Dompet tisu selesai. Cara melipat tisunya : tisu lipat dua, lalu lipat tiga lagi. Alhamdulillah selesai. Semoga dapat dimengerti kata katanya dan dapat membantu yang ingin belajar. Selamat mencoba.

Love dari kain flanel

Image
LOVE DARI KAIN FLANEL Bahan : - gunting - kain flanel - benang dan jarum jahit - kapas atau dakron Cara buat : 1. Gunting pola love. Saya menggunakan love besar 2 pcs, sedang 1pcs dan kecil 1pcs. 2. Tempel atau jahit love sedang dan love kecil dilove besar. Atau kita bisa tempelkan atau jahit huruf di lovenya. 3. Satukan dua love besar. Jahit feston sekelilingnya. Sisakan sedikit lubang untuk memasukkan kapas atau dakron. 4. Lanjutkan menjahitnya hingga kain penuh isinya. Love telah siap dipakai. Bisa untuk gantungan kunci, bros, tempelan kulkas. Alhamdulillah... silakan mencoba 😊

Jepit rambut bunga kanzashi

Image
JEPIT RAMBUT BUNGA KANZASHI Bahan : - pita satin lebar 4cm - mancis - gunting - jepit rambut - mote - lem Cara buat : 1. Gunting pita sepanjang 4x 4cm. Dua warna. 2. Lipat dua membentuk segitiga. Lalu timpa dengan putih dibawah merah diatas. Lipat lagi. 3. Gunting ujung kain. Bakar kain yang digunting tadi, lalu tekan tekan agar rapi dan lengket. Tidak pakai lem lagi. 4. Gunting lagi bawah kain dan bakar. Seperti no.3. 5. Buat sebanyak 14 kelopak. 6 untuk bunga utama dan 6 lagi untuk sisi bunga. 6 kelopaknya disatukan dengan jarum dan benang. Tambahkan motenya ditengah bunga utama. 6. Buat lingkaran diameter 2cm. Tempelkan dibunga utama. 7. Jepit rambut di lapisi kain pita. 8. Tempel bunga utama ditengah jepit rambut. 9. Selanjutnya 3 kelopak dilem di sebelah kiri dan 3 kelopak di sebelah kanan. 10. Bunga sudah jadi tinggal kita tambahkan mote mote. Alhamdulillah bunga sudah jadi. Semoga be

Cara buat bros bunga dari kain perca 2

Image
CARA BUAT BROS BUNGA DARI KAIN PERCA 2 Bahan : - kain perca - jarum dan benang - gunting - manik - peniti Cara buat : 1. Gunting kain berbentuk lingkaran diameter 6cm sebanyak 5 lingkaran. 2. Lipat dua dan jahit jelujur bagian melingkar sampai ujung lingkar. 3. Lakukan no.2 sampai 5 kain. Lalu tarik sampai berkerut dan merapat. 4. Tempel tengah bunga dengan manik. 5. Tempel lingkaran diameter 2cm dibawah bunga. 6. Tempel peniti dan selesai. Alhamdulillah selesai.

Buat dompet lipat dari kain flanel.

Image
Buat dompet lipat dari kain flanel Bahan : - kain flanel - gunting  - jarum dan benang - perekat Cara buat :  1. Gunting pola seperti gambar 2. Tempel atau jahit gambarnya. 3. Penutup dompet kain ukuran 2,5cm x 18cm dengan dilipat dua dan dijahit sekelilingnya lalu jahit dikain yang telah ada gambarnya. Sekalian tempel atau jahit perekatnya. Perekat yang kasar tempel di kain ada gambarnya sedangkan yang kasar di penutup dompet. 4. Jahit feston bagian untuk atas masing masing kain. 5. Lalu kain yang tidak ada gambar digabung dan dijahit bagian tengahnya.  6. Gabung semua kain dengan posisi jahit feston yang kita jahit tadi diatas. Jahit dari sisi samping kiri atau kanan sekelilingnya. Bagian atasnya jangan dijahit lagi ya.   7. Dompet siap dijahit. Alhamdulillah.  Selamat mencoba 😊 Gambar dapat diganti dengan lebih kreatif lagi.